Anangcozz – Kemunculan spyshot Honda CBR150R hari ini langsung menjadi perbincangan hangat para biker tanah air gan. Banyak komentar positif mengenai tampang barunya, tapi tidak sedikit pula yang mengkritiknya. Ini tak lain karena perubahan yang cukup drastis dari desain baru CBR150R facelift 2016 ini.
Sekilas dari spyshot yang ada, CBR150R 2016 ini memang tampak berubah total daripada CBR150R sebelumnya. Garis desainnya lebih tajam, lebih ramping, dan juga lebih sporty. Buritan CBR150R 2016 kini lebih nungging berkat model jok baru split seat bertingkat layaknya motor sport tulen. Bahkan ada yang bilang CBR150R 2016 menjiplak desain Yamaha R125 Eropa…terutama bagian buritannya gan. Apakah mirip dengan buritan R125?
Entah kena angin apa, tiba tiba saja AHM seperti berubah haluan dari zona nyaman ke zona radikal. Desain CBR150R sebelumnya yang lebih menonjolkan sisi kenyamanan, elegan dan gambot, kini berganti dengan CBR150R yang lebih nungging, dan lebih slim…
Namun, apapun itu, yang pasti mereka sudah mempertimbangkan matang matang soal desain baru ini gan. Apalagi mereka juga punya tim SWAT (Sport Winning Army Team) yang siap mencari dan mengumpulkan masukan masukan baru mengenai tren motor sport saat ini khususnya untuk pasar Indonesia. Bisa jadi inilah desain yang paling banyak di dambakan para biker tanah air…
So, kita lihat saja nanti bagaimana respon pasar dengan New CBR150R 2016 ini.
Awas tar ada yang bilang mirip sebelah 😀
https://atasaspal.wordpress.com/2016/02/12/harga-cbr150r-facelift-30-jutaan/
Hahhaa…yo ben.
Penting fulus mengalir mulus…. ngoahahaha
Iya juga sih..ada miyip
http://aselimalang.com/2016/02/12/soket-kelistrikan-spul-honda-cb150r-gosong-alias-hangus/
Semakin yamaha
http://satuaspal.com/2016/02/12/haduhhh-ini-bagian-new-satria-f150-injeksi-yang-bikin-tepuk-jidat/
Yamaha semakin apa??
Semakin nyungsep
sebenernya gambotnya masih sama om kayak K45… memang lebih lancip dari sisi body, AHM lagi berbenah om. next produk honda kian sporty. next ada produk matic yang bakal sedikit radikal, buat head to head ama tetangga…
Siipp…bro, menyesuaikan kemauan pasar.